Sabtu, 01 Juni 2013

FILM "I, ROBOT" TERKAIT DENGAN INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai film "I, Robot" terkait dengan mata kuliah Human - Computer Interaction (Interaksi Manusia dan Komputer/IMK). Di film ini menceritakan sebuah peradaban dengan latar belakang tahun 2035. Di tahun itu, manusia menggunakan robot untuk membantu kehidupan mereka. Diceritakan bahwa di tahun tersebut robot-robot pembantu manusia itu akan digantikan dengan robot jenis baru yaitu NS5, dimana robot ini lebih dapat melakukan berbagai perintah manusia dengan lebih cepat dan lebih baik. Dalam film ini pun diceritakan adanya VIKI (Virtual Interactive Kinetic Intelligent), dimana ini adalah sebuah komputer pusat pengendali dari semua robot-robot yang ada. 

Dalam film ini digambarkan bahwa terdapat tiga hukum dari robot-robot tersebut yang terintegrasi dengan sistem mereka, yaitu :
  • Mereka tidak dapat melukai manusia atau melalui tidak bertindak (merespon manusia), dan melindungi manusia daripada hal-hal yang akan menyakiti mereka.
  • Mereka harus melakukan apapun yang diperintahkan oleh manusia selama perintah seperti itu tidak bertentangan dengan hukum pertama.
  • Mereka harus mempertahankan diri selama pertahanan seperti itu tidak bertentanga dengan undang-undang pertama dan kedua.
Terkait dengan mata kuliah Human - Computer Interaction, film ini sangatlah menggambarkan interaksi manusia dengan komputer dala tingkatan yang lebih maju yang tidak hanya berupa hubungan konvensional manusia didepan komputer. Namun, sebelum melangkah lebih jauh, saya akan menjelaskan singat mengenai pengertian daripada interaksi komputer dan manusia.

Berdasarkan asal katanya, interaksi merupakan suatu jenis tindakan atau aksi yang terjadi sewaktu dua atau lebih objek mempengaruhi atau memiliki efek satu sama lain. Sedangkan manusia merupakan makhluk hidup yang dilengkapi otak berkemampuan tinggi. Lalu, komputer sendiri adalah alat yang digunakan untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan.

Dengan masing-masing pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa Interaksi Manusia dan Komputer merupakan suatu jenis tindakan atau aksi yang terjadi antara makhluk hidup yaitu manusia dengan sebuah alat yang digunakan untuk mengolah data atau disebut juga komputer yang mempengaruhi atau memiliki efek satu sama lain. Namun untuk beberapa definisi lain menyataka bahwa Interaksi Manusia dan Komputer merupakan suatu disiplin ilmu yang berkaitan dengan design, implementasi dan evaluasi dari sistem komputasi  yang interaktif untuk digunakan oleh manusia dan studi tentang ruang lingkupnya. 

Pada interaksi ini mempelajari antara suatu hubungan manusia dan mesin dalam sebuah komunikasi yang mendukung pengetahuan dari kedua-dunya antara sisi mesin dan sisi manusia. Pada sisi mesin teknik dalam grafik komputer, sistem informasi, bahasa pemrograman dan lingkungan pengembangannya. Sedangkan pada sisi manusia seperti teori komunikasi, design industri dan grafis, linguistik, ilmu-ilmu sosial, psikologi dan tujuan manusia yang relevan serta perancangan sitem dan metode lain yang sesuai. 

Tujuan daripada IMK adalah untuk menghasilkan sebuah sistem yang bermanfaat (usable) dan aman (safe), artinya sistem tersebut dapat berfungsi dengan baik. Sistem tersebut bisa untuk mengembangkan dan meningkatkan keamanan (safety), utilitas (utility), ketergunaan (usability), efektifitas (efectiveness) dan efisiensinya (eficiency). Sistem yang dimaksud, konteksnya tidak hanya pada perangkat keras dan perangkat lunak, tetapi juga mencakup lingkungan secara keseluruhan, baik itu lingkungan organisasi masyarakat kerja atau lingkungan keluarga. Sedangkan utilitas mengacu kepada fungsionalitas sistem atau sistem tersebut dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi kerjanya. Ketergunaan (usability) dalam hal ini dimaksudkan bahwa sistem yang dibuat tersebut mudah digunakan dan mudah dipelajari baik secara individu ataupun kelompok. 

Keterkaitan film "I, Robot" ini dengan Interaksi Manusia dan Komputer adalah dimana sistem robot yang diterapkan dimasa tersebut telah memberikan berbagai kontribusi besar dalam membantu kehidupan masyarakat di dunia. Interaksi manusia dengan sebuah komputer yang telah berjalan dengan sangat maju dari konsep yang konvensional, dimana robot-robot tersebut adalah sebuah representasi daripada sebuah sistem dari komputer itu sendiri. Interaksi manusia dengan robot-robot tersebut yang mampu mengerti apa yang dibutuhkan oleh manusia itu sendiri adalah sebuah kemajuan dunia interaksi manusia dan komputer. 

Sebuah sistem yang mampu menciptakan kesemua lini tujuan dari dibangunnya sebuah Interaksi Manusia dan Komputer telah terlihat jelas pada robot-robot pada masa itu dan tak lupa pula yang terdapat pada VIKI sang komputer pengendali tersebut. Sebuah super komputer yang telah di program sedemikian rupa sehingga tidak memungkinkan adanya logika kemampuan yang akan rusak atau error. Kemampuan komputer tersebut yang bahkan dapat mengendalikan semua sistem yang ada dianggap sangat membahayakan karena mampu membawa manusia kedalam perbudakan robot. 

Dari hal-hal diatas dapat disimpulkan bahwa dengan adanya kemajuan teknologi di dunia saat ini yang tidak dapat dibendung, manusia diharapkan pula untuk tetap mampu berinteraksi dengan teknologi dengan sebaik-baiknya. Melihat daripada perkembangan dan keadaan yang ada bahwa teknologi banyak membuat masyarakat menjadi malas dengan semua serba cepat dan semua informasi serta berbagai hal dapat di ketahui dengan mudah. Diharapkan manusia turut mampu mengendalikan interaksi-nya dengan teknologi-teknologi tersebut dengan bijak demi membantu kelangsungan hidup dengan sebaik-baiknya. 

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.